5 Rekomendasi HP Terbaru September 2023

Sudah separuh menjalani bulan September ini sudah banyak HP baru yang bermunculan termasuk Oppo lipat terbaru. Buat Anda yang sedang mencari handphone Android terbaru dan terbaik di kelasnya, yuk simak rekomendasi HP September 2023 di bawah ini!

Rekomendasi HP September 2023

Nah, berikut ini adalah deretan smartphone terbaru yang bisa Anda pilih di bulan ini. Simak selengkapnya di sini!

  1. OPPO Find N3 Flip

Oppo Find N3 Flip theotekno.com

Oppo baru saja merilis smartphone terbarunya di pasar China, Oppo Find N3 Flip. HP ini merupakan penerus dari Oppo Find N2 Flip. HP lipat Oppo membawa teknologi Clamshell atau model lipatan layar ala kerang. Dengan engsel tersebut, dapat di buka dan di tutup hingga 400.000 kali. Find N3 Flip memiliki layar AMOLED 6,8 inci dengan refresh rate 120 Hz. Sementara di bagian cover screen berukuran 3,26 inci.

Dari segi kamera, memiliki 3 kamera utama, 50 MP kamera utama yang bersensor Sony IMX890, 48 MP kamera ultrawide dan 32 MP kamera telephoto. Ponsel ini di bekali dengan chipset MediaTek Dimensity 9200 yang dipadukan dengan RAM 12 GB dan memori internal varian 256 GB dan 512 GB. Memiliki 3 varian warna yakni Gold, Black dan Pink.

Untuk di pasar China, Oppo Find N3 Flip di banderol mulai dari 14 jutaan.

  1. Samsung Galaxy Z Fold 5

Samsung Galaxy Z Fold 5 Rekomendasi HP September 2023

Setelah sukses merilis smartphone lipat Z Fold 4, Samsung kembali menghadirkan generasi penerus, Samsung Galaxy Z Fold 5. HP yang di klaim sebagai ponsel lipat paling tipis dengan ketebalan 13,4 dalam kondisi terlipat dan berat hanya 253 gram saja. Dari layarnya sudah berpanel Dynamic AMOLED 2 berukuran 7,1 inci yang lebih jernih di banding generasi sebelumnya.

Dari segi performa Z Fold 5 di otaki dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy, dan di dukung oleh RAM 12 GB serta varian memori internal hingga 1 TB. Kameranya pun juga tak kalah, dengan 3 kamera utama yang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera telephoto 10 MP dengan zoom optik 3x, dan kamera ultrawide 12 MP dengan bidang pandang 123 derajat.

  1. Samsung Galaxy Z Flip 5

Samsung Z Flip 5 Rekomendasi HP September 2023

Tak hanya dari seri Fold saja. Samsung juga merilis secara bersamaan seri Z Flip 5. Di mana desain terbarunya di buat dengan lebih halus dan tanpa celah. Sementara itu, pada layarnya sudah berpanel AMOLED 2x 6,7 inci Full HD Plus dengan sudut pandang yang lebih luas.

Beralih ke kameranya, Samsung Z Flip 5 di bekali 2 kamera utama 12 MP dan kamera ultrawide 12 MP dengan bidang pandang 123 derajat. Yap Z Flip 5 tidak dilengkapi kamera telephoto seperti Z Fold 5. Dari segi performa, Z Flip 5 juga tidak kalah dengan Z Fold 5, karena memakai chipset yang sama yakni Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy. Chipset ini dipadukan dengan RAM 8 GB dan varian memori internal 256 GB dan 512 GB.

  1. Vivo V29 5G

Vivo V29 5G: Spesifikasi dan Harga theotekno.com

Vivo baru saja merilis ponsel terbarunya, Vivo V29 5G. Ponsel yang mendapat predikat terbaik di kelas 5-6 jutaan ini hadir dengan membawa segudang peningkatan. Desainnya memiliki nama Ultra Slim 3D Card Screen Design yang super tipis. Layarnya di buat melengkung dengan panel AMOLED 6,78 inci refresh rate 120 Hz. Tak hanya di layarnya, bagian backdoor juga dibikin melengkung dan terdapat Color Changing Florate Galss yang bisa berubah warna ketika terkena cahaya Matahari. Ponsel ini di bekali prosesor dari Snapdragon 778g yang di padukan dengan RAM 8 GB dan memori internal di 256 GB, ada juga varian RAM 12 GB dan memori internal 512 GB.

Kapasitas baterainya di 4.600 mAh dengan pengisian daya cepat 80 Watt. Dari segi kamera juga tak kalah, memiliki kamera utama 50 MP bersensor terbaru. Yang kedua ada kamera ultrawide 8 MP dan kamera depth 2 MP.

Vivo V29 5G memiliki fitur andalan yakni, LED Portrait, yang di dalamnya terdapat terknologi Smart Lightning Control. Fitur tersebut bisa merubah temperatur warna LED menyesuaikan dengan keadaan cahaya lingkungan sekitar.

  1. Redmi 12

Redmi 12 Rekomendasi HP September 2023

Redmi 12 sebuah HP keluaran Xiaomi yang menarik dari segala aspeknya. Hanya dengan 2 juta, Anda sudah bisa mendapat HP RAM 8 GB dan memori internal 128 GB. Tak hanya itu, desainnya pun mendapat peningkatan, dari backdoor yang berbahan kaca premium dan juga bersertifikat IP53 yang tahan terhadap siraman air. Layarnya berukuran 6,79 inci Full HD+ dengan refresh rate 90 Hz. Baterainya juga lumayan besar di 5.000 mAh.

Dari segi kamera, Redmi 12 memiliki komposisi 3 kamera utama, 50 MP kamera utama, 8 MP kamera ultrawide, dan 2 MP untuk kamera depth. Prosesornya juga tak kalah, menggukan chipset MediaTek Helio G88 yang di padukan dengan RAM 8 GB dan 2 varian memori internal 128 GB dan 256 GB.

Kesimpulan

Itulah beberapa rekomendasi HP September 2023 yang bisa Anda pilih. Membeli HP yang tepat dapat di sesuaikan antara budget dan spesifikasi yang dibutuhkan.

Tinggalkan komentar