HP Oppo Terbaru 2024 Dengan Spesifikasi dan Harganya

Oppo adalah salah satu brand hp yang populer di dunia. Mereka juga produktif dalam merilis hp Oppo terbaru di pasaran.

Tahun ini sudah banyak hp Oppo terbaru yang di rilis dengan berbagai seri, mulai dari hp Oppo a series hingga Oppo N series yang merupakan seri hp lipat Oppo. Secara spesifikasi, Oppo terbaru memiliki keunggulan pada aspek kamera yang mumpuni dan RAM yang cukup besar.

Sedangkan bicara soal harga sangat bervariasi. Menurut pengamatan Theotekno, harga Oppo terbaru yang termurah mulai dari Rp 1 jutaan, dan yang termahal mulai dari belasan juta.

Buat kamu yang tertarik membeli Oppo terbaru, Theotekno akan memberikan daftar rekomendasi hp Oppo terbaru lengkap dengan spesifikasi dan harganya.

Hp Oppo Terbaru dengan Spesifikasi dan Harganya

  1. Oppo A79 5G

oppo a79 5G theotekno.com

Oppo A79 5G hadir dengan layar FHD+ 6,72 inci refresh rate 90 Hz dengan tingkat kecerahan maksimal di 680 nits.

Di aspek fotografi, hp oppo terbaru 2024 ini di bekali dengan dua kamera belakang. Kamera utamanya beresolusi 50 MP dan kamera kedua ada depth sensor 2 MP. Sedangkan kamera selfienya 8 MP.

Performa dan Oppo A79 5G di topang oleh prosesor MediaTek Dimensity 6020 di padukan dengan RAM 8 GB dan memori internal 256 GB.

Baterai hp oppo terbaru ini menggunakan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang mendukung Flash Charge SUPERVOOC 33W. Kecepatan pengisian baterainya di klaim mampu mengisi daya dari 0 hingga 100 persen hanya dalam waktu 74 menit saja.

Oppo A79 5G bisa kamu dapatkan di harga

  • Rp 3.799.000
  1. Oppo A18

oppo a18 theotekno.com

Oppo A18 hadir di pasar Tanah Air tanpa adanya prosesi resmi dari Oppo Indonesia. Hp oppo terbaru ini langsung di jual ke pasaran pada Oktober 2023 yang lalu.

Oppo A18 memang menyasar ke segmen bawah karena hp oppo ini di jual dengan harga sejutaan yang terjangkau di kalangan bawah. Meski begitu, hp ini memiliki spesifikasi yang cukup lumayan di kelasnya.

Dari segi chipset yang digunakan adalah MediaTek Helio G85 di padukan dengan RAM 4 GB dan memori internal 128 GB.

Oppo A18 mengusung layar HD+ 6,56 inci refresh rate 90 Hz. Memang di aspek kamera tidak terlalu bagus, hanya ada kamera utama 8 MP dan depth 2 MP serta kamera selfie 5 MP.

Hp oppo ini di topang baterai berkapasitas 5.000 mAh serta sudah bersertifikasi IP54 yang tahan terhadap debu dan air.

Oppo A18 bisa kamu dapatkan dengan harga

  • Rp 1.400.000
  1. Oppo A98 5G

theotekno.com

Hp oppo terbaru selanjutnya ada Oppo A98 5G. Hp oppo ini belum lama rilis ini memiliki luas layar 6,72 inci. Menawarkan resolusi Full HD+ dengan refresh rate layar 120 Hz.

Layar yang cukup luas dan lapang cocok buat kamu yang suka main game, nonton serial kesukaan atau hanya scrol media sosial. Oppo terbaru ini sudah menggunakan tampilan antarmuka terbaru dari Oppo yakni ColorOS 13.1. Untuk kamera tersedia kamera utama 64 MP yang di temani dua kamera lainnya masing masing 2 MP. Buat kamu yang doyan berswafoto, hp oppo ini memiliki kamera selfie 32 MP.

Di bagian performa, Oppo A98 5G di otaki chipset Snapdragon 695 5G. Chipset ini di padukan dengan RAM 8 GB dan memori internal 256 GB. Jika penyimpanan tersebut di rasa kurang, kamu bisa menambahkan memori dengan microSD hingga 1 TB.

Baterainya berkapasitas 5.000 mAh yang sudah mendukung pengisian daya cepat SUPERVOOC 67W.

Oppo A98 5G bisa kamu dapatkan di harga

  • Rp 3.600.000
  1. Oppo Reno11 5G

Oppo Reno 11 dan Reno 11 Pro theotekno.com

Hp oppo terbaru 2024 ada Reno11 5G yang di rilis pada awal tahun ini. Oppo Reno11 5G ini mengusung layar OLED 3D Curved 6,7 inci, beresolusi Full HD+ dengan refresh rate layar 120 Hz. Sesuai dengan naman desain layarnya, hp oppo ini mengusung desain layar melengkung pada sisi kana dan kirinya.

Memiliki konfigurasi tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, ultrawide 8 MP, dan 32 MP. Sedangkan di bagian layar depan terdapat kamera selfie 32 MP.

Oppo Reno11 5G di tenagai chipset MediaTek Dimensity 7050 yang di padukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 256 GB.

Pada aspek daya, hp oppo terbaru ini di topang baterai berkapasitas 5.000 mAh yang di dukung pengisian daya cepat SUPERVOOC 67W.

Oppo Reno11 5G bisa kamu dapatkan dengan harga

  • Rp 5.399.000
  1. Oppo Reno11 Pro 5G

Selanjutnya ada Oppo Reno11 Pro 5G yang hadir dengan spesifikasi yang lebih gahar. Desain layarnya masih sama, OLE 3D Curved 6,7 inci, beresolusi Full HD+ dengan refresh rate 120 Hz.

Beralih ke kamera, hp oppo terbaru ini terdiri dari tiga kamera belakang. Kamera utamanya 50 MP, kamera ultrawide 8 MP dan kamera telefoto 32 MP. Di bagian layar depan terdapat kamera beresolusi 32 MP.

Di aspek performa, Oppo Reno11 Pro 5G terbaru ini jelas lebih baik dengan di gunakannya prosesor MediaTek Dimensity 8200. Chipset ini di padukan dengan RAM 12 GB dan memori internal 512 GB.

Memiliki baterai berkapasitas 4.700 mAh dengan di dukung pengisian daya cepat SUPERVOOC 80W.

Oppo Reno11 Pro 5G ini bisa kamu dapatkan di harga

  • Rp 8.999.000
  1. Oppo Find N3

oppo find n3 fold theotekno.com

Spesifikasi Oppo Find N3 yang sudah di rilis secara global meliputi layar utama AMOLED LTPO 7,8 inci. Layar yang sudah mendukung refresh rate 120 Hz serta tingkat kecerahan maksimal layarnya ada di 2.800 nits.

Layar sekundernya berukuran 6,3 inci yang juga mendukung refresh rate 120 Hz.

Hp Oppo Find N3 di bekali dengan kamera selfie 32 MP dan 20 MP di layar sekundernya.

Pada kamera belakang memiliki konfigurasi tiga kamera yang berteknologi Hasselblad. Kamera utamanya beresolusi 48 MP, periskop telefoto 64 MP dan ultrawide 48 MP.

Ke bagian performa, Find N3 di tenagai chipset Snapdragon 8 Gen 2 yang di padukan dengan RAM 16 GB dan memori internal 512 GB tipe UFS 4.0.

Sementara pada sektor dayanya, Find N3 memiliki baterai berkapasitas 4.805 mAh yang sudah mendukung pengisian daya cepat SUPERVOOC 67W.

Oppo Find N3 bisa kamu dapatkan di harga

  • Rp 26.800.000

Nah jadi itulah beberapa rekomendasi hp oppo terbaru 2024 yang bisa kamu pilih sesuai dengan budget dan kebutuhan.

Tinggalkan komentar