Bukan rahasia lagi beragam objek wisata Jogja selalu di buru untuk di kunjungi, tah hanya para turis lokal tapi juga turis mancanegara.
Yogyakarta atau yang sering di sebut Jogja merupakan salah satu Provinsi yang ada di pulau Jawa.
Ada banyak tempat wisata Jogja yang bisa kamu kunjungi mulai dari wisata alam, wisata edukasi, dan wisata kulinernya.
Kebanyakan destinasi wisata Jogja sangat kekinian dan bisa menjadi ajang untuk menghibur dari penatnya kegiatan di kota besar.
Waktu seminggu pun rasanya kurang untuk liburan ke Jogja, karena tak akan cukup untuk mengunjungi berbagai tempat wisata yang ada di kota ini.
Wisata Jogja Paling Hits
Berhubung banyak tempat wisata di Jogja, pastinya kamu akan bingung memilihnya.
Nah dari banyaknya tempat wisata di Jogja, ada beberapa tempat yang paling hits dan wajib dikunjungi menurut Theotekno. Penasaran apa saja? Yuk kita telusuri satu per satu.
1. Tebing Breksi
Tebing Breksi merupakan destinasi wisata Jogja yang memiliki pemandangan yang unik sehingga menarik minat para wisatawan.
Wisata Tebing Breksi sebenarnya ada lokasi wisata dari bekas tambang batu kapur. Sekitar tahun 80-an masyarakat setempat menambang untuk digunakan sebagai bahan mendirikan bangunan. Tetapi setalah penelitian dilakukan, dan di temukan kandungan endapan abu vulkanik dari Gunung Api Purba maka kegiatan penambangan pun di hentikan.
Kini kawasan Tebing Breksi menjadi kawasan cagar budaya yang harus dilestarikan dan di jaga kemudian di buatlah objek wisata.
Di sini terdapat tebing dengan berbagai macam ukiran hasil dari para seniman lokal. Tak jauh dari Tebing Breksi terdapat banyak Candi yang bisa kamu kunjungi.
Harga tiket Rp 10.000
Jam operasional pukul 06.00-22.00 WIB
Lokasi Desa Lengkong RT 02/ RW 17, Gn. Sari, Sambirejo, Kec. Prambanan, Sleman, DIY.
2. Wisata Kalibiru
Wisata Jogja yang kedua ada wisata Kalibiru.
Destinasi ini sangat populer sebagai tempat paling hits untuk berfoto dengan berlatar belakang jurang dan Waduk Sermo.
Selain bisa di jadikan sebagai wisata fotografi, Kalibiru ini juga menyediakan fasilitas wisata lainnya seperti flying fox, sepeda dan masih banyak lagi. Wisata ini buka tiap hari.
Harga tiket Rp 10.000
Jam operasional pukul 08.00-16.00 WIB
Lokasi Jalan Waduk Sermo, Kokap, Kabupaten Kulon Progo, DIY.
3. Wisata Kaliadem
Wisata Jogja ketiga ada wisata Kaliadem yang merupakan salah satu tempat yang lokasinya dekat dengan Gunung Merapi.
Kawasan ini berada di Bungker Kaliadem.
Kamu bisa datan ke wisata ini sambil mempelajari sejarah tentang letusan Gunung Merapi. tak hanya itu, kamu juga bisa berfoto maupun berswafoto dengan latar belakang gagahnya Gunung Merapi.
Waktu yang tepat untuk mengunjungi wisata Kaliadem adalah sebelum pukul 12.00 siang dan setelah pukul 15.00.
Harga tiket Rp 10.000
Jam operasional 24 jam
Lokasi Kinahrejo, Hargobinangun, Kec. Pakem, Sleman, DIY.
4. Embung Nglanggeran
Embung Nglanggeran merupakan kawasan wisata Jogja yang berada di Gunung Kidul.
Tempat wisata ini merupakan danau buatan dan hanya di tujukan untuk kegiatan irigasi masyarakat sekitar.
Tapi semenjak industri pariwisata Yogyakarta semakin jaya, akhirnya kawasan ini dibuka untuk tempat wisata.
Tak rugi jika kamu berwisata ke Embung Nglanggeran karena ada banyak spot foto yang hits untuk di datangi.
Harga tiket Rp 15.000
Jam operasional 08.00-18.00
Lokasi Nglanggeran Wetan, Nglanggeran, Patuk, Gunung Kidul, DIY.
5. Gunung Api Purba
Destinasi wisata Jogja juga ada yang menyediakan indahnya pegunungan, salah satunya Gunung Api Purba yang berada di ketinggian 700 mdpl. Untuk mencapai puncaknya dibutuhkan waktu sekitar 1 sampai 1,5 jam.
Gunung Api Purba menjadi kawasan wisata yang sering klai di jadikan tempat berkemah. Menawarkan pemandangan yang sangat eksotis sehingga cocok untuk di jadikan tempat berfoto.
Lokasi dari Wisata Gunung Api Purba tak jauh dari Embung Nglanggeran sehingga kamu bisa mengunjungi keduanya.
Harga tiket Rp 15.000
Jam Operasional 24 Jam
Lokasi Nglanggeran Wetan, Nglanggeran, Patuk, Gunung Kidul, DIY.
6. Taman Sungai Mudal
Masih dengan wisata Jogja yang menyuguhkan keindahan alam, ada wisata Taman Sungai Mudal yang berlokasi di Kulon Progo.
Wisata berjenis ekowisata ini akan memanjakan kamu dengan keindangan alamnya. Terdapat air terjun dengan kolam eksotis yang cocok untuk cari yang segar-segar.
Kita juga bisa mandi di kolam eksotis ini karena ada kolam pemandian khusus yang diperuntukkan untuk dewasa dan anak-anak.
Tak hanya menyuguhkan keindahan alamnya, di sini kamu jug abisa bermain wahana flying fox, camping, dan masih banyak lagi.
Harga tiket Rp 10.000
Jam operasional pukul 08.00-16.00
Lokasi Banyunganti, Jatimulyo, Kec. Girimulyo, Kulon Progo, DIY.
7. Selopamioro Adventure Park
Kamu suka dengan wisata alam? Datang aja ke Selopamioro Adventure Park yang berada di Bantul.
Destinasi wisata Jogja kali ini masih termasuk ekowisata atau wisata alam yang menyajikan aneka wahana menantang dan bisa menguji adrenalin kamu.
Kamu bisa mencoba wahana rafting dengan 3 jenis pilihan yaitu short, medium, dan long.
Jika kamu atau keluarga kamu tidak suka rafting, kamu dan keluarga bisa berkemah di tempat yang sudah di sediakan pihak pengelola.
Harga tiket Gratis
Jam operansional pukul 07.00-21.00 WIB
Lokasi Dusun Jetis RT 04, Selopamioro, Imogiri, Bantul, DIY.
8. Hutan Mangrove
Wisata Jogja selanjutnya ada Hutan Mangrove di Kulon Progo. Kawasan wisata ini merupakan kawasan konservasi yang sengaja di buka untuk tujuan wisata dan edukasi.
Di tempat wisata ini kamu bisa menikmati hamparan hutan mangrove yang sangat luas.
Ada banyak spot foto yang bisa kamu nikmati selama di objek wisata ini.
Salah satu spot foto yang menjadi favorit adalah replika menara Eiffel setinggi 10 meter, spot foto kupu-kupu, hingga spot sepeda jadul.
Harga tiket Rp 3.000
Jam operasional 24 jam
Lokasi Pasir Mendit, Jangkaran, Temon, Kulon Progo, DIY.
Akhir Kata
Ada banyak banget destinasi wisata Jogja yang sudah Theotekno rangkum yang bisa kamu kunjungi ketika liburan ke Jogja.